Etika Cara Mandi di Onsen dan Sento Jepang
Etika Cara Mandi di Onsen dan Sento Jepang - Hampir seluruh kepulauan Jepang adalah tanah vulkanik, di mana-mana bisa ditemukan onsen. Saat masuk kekolam onsen tidak diperkenankan memakai baju renang, apalagi baju biasa, pengguna onsen harus masuk dengan tanpa sehelai benang.
Budaya Onsen di Jepang memang berbeda dan lebih dari sekedar berendam di air panas saja. Tak sekedar harus telanjang bugil, inilah beberapa etika dan tata cara yang harus kita ketahui sebelum mandi di onsen jepang.
1. Penyimpanan Barang
Simpanlah pakaian Anda di keranjang dan masukan kedalam loker yang tersedia di ruang ganti. Pada dasarnya, pakaian renang atau pakaian dalam tidak diperbolehkan di dalam Onsen. Yang boleh dibawa ke dalam Onsen hanya sehelai handuk kecil lalu tinggalkan handuk mandi di dalam keranjang. Apabila loker dapat dikunci, Anda dapat dengan tenang meninggalkan barang-barang berharga Anda. Ada juga model loker yang harus dioperasikan dengan koin.
2. Kake-Yu
Salah satu tata krama menggunakan Onsen adalah melakukan Kake-Yu (mengguyur tubuh dengan air hangat sebelum memasuki bak mandi) untuk melepas kotoran dan keringat di tubuh. Selain itu, agar tubuh Anda terbiasa dengan air panas, pastikanlah juga untuk mengguyur tubuh dengan shower sebelum memasuki bak mandi. Untuk wanita, diwajibkan membersihkan riasan wajah terlebih dahulu agar air di dalam bak mandi tidak menjadi kotor.
3. Dilarang Memasukkan Handuk ke Dalam Bak Mandi
Anda tidak diperbolehkan memasukkan handuk ke dalam bak mandi Onsen. Letakkan handuk Anda di atas kepala atau di pinggiran bak mandi. Jangan meloncat masuk ke dalam bak mandi seperti layaknya di kolam renang. Selain itu, Anda juga dilarang mendinginkan air di dalam bak mandi dengan mencampurkan air dingin!
4. Jagalah Kebersihan Gayung dan Kursi
Anda dipersilakan memakai gayung dan kursi yang disediakan saat membersihkan kepala atau tubuh dengan shower. Setelah selesai memakainya, pastikan Anda membersihkan sisa-sisa sabun pada gayung dan kursi yang Anda pakai dan kembalikanlah ke tempat semula. Membersihkan peralatan yang kita pakai untuk pengguna berikutnya juga merupakan tata krama dalam Onsen di jepang.
5. Jangan Seenaknya Memakai Barang Milik Orang Lain
Jangan menggunakan sampo atau sabun yang diletakkan di dalam keranjang plastik karena kemungkinan itu dibawa sendiri oleh orang lain. Gunakanlah yang tersedia untuk umum. Namun, ada kalanya tidak disediakan. Oleh karena itu, pastikanlah terlebih dahulu apakah Onsen tersebut menyediakannya atau tidak.
Budaya Onsen di Jepang memang berbeda dan lebih dari sekedar berendam di air panas saja. Tak sekedar harus telanjang bugil, inilah beberapa etika dan tata cara yang harus kita ketahui sebelum mandi di onsen jepang.
Etika Cara Mandi di Onsen dan Sento Jepang |
1. Penyimpanan Barang
Simpanlah pakaian Anda di keranjang dan masukan kedalam loker yang tersedia di ruang ganti. Pada dasarnya, pakaian renang atau pakaian dalam tidak diperbolehkan di dalam Onsen. Yang boleh dibawa ke dalam Onsen hanya sehelai handuk kecil lalu tinggalkan handuk mandi di dalam keranjang. Apabila loker dapat dikunci, Anda dapat dengan tenang meninggalkan barang-barang berharga Anda. Ada juga model loker yang harus dioperasikan dengan koin.
2. Kake-Yu
Salah satu tata krama menggunakan Onsen adalah melakukan Kake-Yu (mengguyur tubuh dengan air hangat sebelum memasuki bak mandi) untuk melepas kotoran dan keringat di tubuh. Selain itu, agar tubuh Anda terbiasa dengan air panas, pastikanlah juga untuk mengguyur tubuh dengan shower sebelum memasuki bak mandi. Untuk wanita, diwajibkan membersihkan riasan wajah terlebih dahulu agar air di dalam bak mandi tidak menjadi kotor.
3. Dilarang Memasukkan Handuk ke Dalam Bak Mandi
Anda tidak diperbolehkan memasukkan handuk ke dalam bak mandi Onsen. Letakkan handuk Anda di atas kepala atau di pinggiran bak mandi. Jangan meloncat masuk ke dalam bak mandi seperti layaknya di kolam renang. Selain itu, Anda juga dilarang mendinginkan air di dalam bak mandi dengan mencampurkan air dingin!
4. Jagalah Kebersihan Gayung dan Kursi
Anda dipersilakan memakai gayung dan kursi yang disediakan saat membersihkan kepala atau tubuh dengan shower. Setelah selesai memakainya, pastikan Anda membersihkan sisa-sisa sabun pada gayung dan kursi yang Anda pakai dan kembalikanlah ke tempat semula. Membersihkan peralatan yang kita pakai untuk pengguna berikutnya juga merupakan tata krama dalam Onsen di jepang.
5. Jangan Seenaknya Memakai Barang Milik Orang Lain
Jangan menggunakan sampo atau sabun yang diletakkan di dalam keranjang plastik karena kemungkinan itu dibawa sendiri oleh orang lain. Gunakanlah yang tersedia untuk umum. Namun, ada kalanya tidak disediakan. Oleh karena itu, pastikanlah terlebih dahulu apakah Onsen tersebut menyediakannya atau tidak.
6. Saat Kembali ke Ruang Ganti
Hindarilah kembali ke ruang ganti dalam keadaan basah. Kembalilah ke loker setelah Anda mengelap rambut dan tubuh Anda. Setelah itu, gunakan handuk mandi Anda untuk mengeringkan tubuh.
7. Bersihkan Wastafel Setelah Digunakan
Banyak Onsen yang menyediakan pengering rambut di ruang rias. Setelah digunakan untuk mengeringkan rambut, lap dan bersihkan pengering rambut tersebut dengan tisu agar pengguna berikutnya dapat menggunakannya dengan nyaman. Apabila ada yang sedang menunggu giliran, sebisa mungkin gunakan dengan cepat dan persilakan mereka.
8. Kalau Ada Tato, Tidak Bisa Memasuki Onsen?
Ada banyak Onsen yang tidak memperbolehkan masuk apabila anda bertato, jadi pastikanlah terlebih dahulu sebelum anda mandi di onsen tersebut.
Onsen yang terbuka untuk publik atau umum, biasanya disebut Sento dan dijalankan oleh pemerintah provinsi setempat atau oleh swasta. Sedangkan Onsen yang bersifat privat, biasanya disediakan di penginapan-penginapan.
https://livejapan.com/id/article/a0000268/
Cari Info Japan dan Anime Indo Lainnya |
Custom Search
0 Response to "Etika Cara Mandi di Onsen dan Sento Jepang"
Berikan sedikit waktu anda untuk Berkomentar, baik itu Saran ataupun Kritik dapat membantu kami menjadi lebih baik...
JAPANIMEINDO (日本アニメインドネシア).
Arigatōgozaimashita (ありがとうございました)